Puisi tentang hujan




Hujan di Kala Senja
karya : Silvia Devi S

Goresan warna jingga telah mewarnaimu

Ketika ufuk barat telah menggelap

Surya yang mulai tenggelam

Bersanding siang menyusul petang,bergantinya mentari menjadi bulan

Dawai waktu bersenandung

Menyertai waktu menuju senja

Tak lekang oleh dinginnya suasana

Merasuk ke dalam jiwa

Rajutan benang yang halus menyelimuti raga

Tak lama…hujan turun membasahi desa

Di kala senja, air mengalir dimana-mana

Langit jingga bertukar menjadi langit kelabu

Tak setapak langkah kaki membekas di atas tanah

Air yang memenuhi setiap celah berlubang,yang mengalir dari setiap atap rumah

Jalan-jalan yang tergenang

Angin yang berhembus, membuat pohon dan rumput menari

Di kala senja…Kau menghadirkan kebesaran-Mu

Dalam bentuk tetesan air hujan yang menyejukkan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Teks Laporan Hasil Observasi

Lirik Lagu Barat